Apa yang ku cari disitu
Sehingga aku tetap di situ
Kalau aku cari uang
Tentu aku sudah pergi
Kalau aku cari nama
Kurasa bukan di situ tempatnya
Kalau aku cari teman
Di tempat lainpun akan kujumpa
Kalau aku cari nyaman
Sudah dari dulu kutinggalkan
Apa yag kucari di situ
Sehingga aku tetap di situ
Terlalu mulukkah untuk menyebut
Panggilan sebagai alasan
Sedang aku menyadari hal itu
Semakin jelas
No comments:
Post a Comment